Intip Sosok dan Potret Rahmania Astrini yang Jadi Special Guest di Konser Coldplay Jakarta
JAKARTA, iNews.id - Inilah sosok Rahmania Astrini yang mendadak jadi sorotan netizen. Sebab, penyanyi canti ini dikabarkan menjadi salah satu special guest dalam konser Coldplay Rabu (15/11/2023) malam di Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta.
Tak heran jika banyak yang penasaran dengan sosoknya. Bahkan, namanya sempat menjadi trending topic di media sosial X. Nah, penasaran dengan sosoknya? Berikut informasi selengkapnya seperti dirangkum pada Rabu.
1. Kelahiran 2001
Pemilik nama lengkap Rahmania Astrini Purwono merupakan penyanyi asal Bandung yang lahir di Amerika pada 4 Juli 2001. Dia merupakan putri bungsu dari pasangan Urip Purwono dan Febina Bartania (Nyanya). Ditambah dengan memiliki kakak laki-laki bernama Raden Otto Ajiputra Purwono serta kakak perempuan bernama Rr Putri Amaristya Purwono, menjadikannya anak bungsu dari tiga bersaudara.
2. Pendidikan
Terlahir dari keluarga muslim yang sangat mendukung kariernya dalam bermusik, dia pun mulai mengikuti ajang perlombaan bernyanyi sejak masih duduk di bangku Sekolah Dasar (SD). Dia menempuh pendidikannya di Bilingual Boarding School (2007-2016), kemudian SMAN 5 Bandung (2016-2019), dan berakhir di Universitas Bina Nusantara dengan mengambil jurusan Ilmu Komunikasi (2019-sekarang).
3. Perjalanan karier
Rahmania Astrini mengawali karier dengan mengunggah video cover lagu di Instagram serta YouTube. Pada tahun 2017, Astri akhirnya memilih terjun ke industri musik, dan bergabung dengan perusahaan rekaman Warner Music Indonesia hingga bisa merilis singel perdananya berjudul "Menua Bersama" pada 24 November 2017. Berkat lagu tersebut, Astri dinominasikan kedalam penghargaan musik negara-negara serumpun Melayu, di ajang Anugerah Planet Muzik 2018 untuk kategori Artis Baru Wanita Terbaik.