Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Ammar Zoni Batal Nikah dengan Dokter Kamelia, Sempat Ingin Ijab Kabul di Penjara
Advertisement . Scroll to see content

Irish Bella dan Ammar Zoni Bocorkan Nama dan Wajah Buah Hati: Bayi Tercantik yang Pernah Saya Lihat

Kamis, 25 Agustus 2022 - 20:22:00 WIB
Irish Bella dan Ammar Zoni Bocorkan Nama dan Wajah Buah Hati: Bayi Tercantik yang Pernah Saya Lihat
Kolase foto Ammar Zoni dan Irish Bella (Foto: MPI/Ayu Utami Anggraeni dan Instagram)
Advertisement . Scroll to see content

Ammar dan Irish juga mengaku sangat bersyukur karena wajah Puti Sabai Akbar memiliki perpaduan dari mendiang kakaknya. "Iya, seperti itu. Seperti itu sekali. Saya lihat bagaimana bentuk badannya. Bentuk badannya ya, lebih tinggi dari abangnya, lebih besar dari abangnya dan secara struktur muka hampir sama," katanya.

Sementara itu, nama Puti Sabai Akbar sendiri mengambil unsur dari bahasa Minang. "Nama tengah Sabai dalam bahasa Minang, itu adalah seorang perempuan yang punya karismatik, punya aura luar biasa," kata aktor berdarah Minangkabau ini.

Sabai, lanjut dia, juga ada dalam cerita rakyat yaitu Sabai dan Alul. Dia berharap kelak sang putri bisa menjadi perempuan yang independen. 

"Saya mau menempatkan dia seperti sangat lembut, penyayang keluarga, tapi dia akan menjadi ganas saat orang yang disayanginya itu tersakiti. Jadi saya ingin dia menjadi orang yang independen, perempuan yang betul-betul punya iman," ujar dia.

Editor: Siska Permata Sari

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut