Jokowi hingga Erick Tohir Bantu Dorce Gamalama Bayar Biaya Rumah Sakit
 
                 
                "Kalau dibilang drop ekonomi sih nggak juga, orang dia masih punya rumah, masih punya tanah, masih banyak. Masih ada tapi nggak tahulah dia mau jual rumahnya kek apa kek, itu hak dia tapi saya sudah memberikan bahwa 'mbak, kalau bisa nggak usah begini, begitu," kata Ira.
Diketahui sebelumnya, Dorce dalam sebuah video meminta bantuan pengobatan kepada Megawati. Presenter 58 tahun itu mengaku menerima berapapun nominal bantuannya hingga membuat netizen iba.
"Yang saya hormati ibu Megawati Soekarnoputri, tolong ya bu berapa aja deh bu, mau berobat. Makasih banyak ya bu," kata Dorce Gamalama, dalam video yang dikutip iNews.id dari tayangan infotainment.
Kondisi Dorce Gamalama memang menurun beberapa bulan terakhir sejak Oktober 2021 hingga bolak-balik dilarikan ke rumah sakit. Presenter 58 tahun itu diketahui mengidap penyakit diabetes sejak lama dan mengalami demensia alzheimer.
Editor: Dyah Ayu Pamela