Kian Digital, Hary Tanoesoedibjo Kedatangan Boy William & Daniel Mananta di Headquarter
Kantor pusat tersebut akan diperkuat sumber daya manusia dari para jenius software dengan jam terbang tinggi. Adapun, AI mendorong seluruh lini bisnis tersebut siap menjadi raksasa di bidangnya masing-masing.
Di bidang jasa keuangan, MotionBanking, PT Bank MNC Internasional Tbk (BABP) unit bisnis dari BCAP tengah menyiapkan perbankan digital (digital banking) yang diperkirakan bakal jadi raksasa ekonomi digital di Tanah Air, dengan target minimal 30 juta nasabah pada 5 tahun pertamanya.
MotionBanking akan mengoptimalkan konversi lebih dari 200 juta userbase MNC Group menjadi nasabahnya. MotionBanking akan memiliki layanan digital tercanggih & terintegrasi di Tanah Air, melalui integrasi dengan fintech lainnya seperti e-money, virtual credit card, dan channeling melalui Peer-to-Peer Lending Platforms.
Di bidang properti, PT MNC Land Tbk (KPIG) tengah mengembangkan mega proyek berskala internasional. MNC Lido City telah mendapatkan persetujuan dari Dewan Nasional Kawasan Ekonomi Khusus sebagai KEK Pariwisata.
Kehadiran theme park seperti Disneyland, studio produksi film Movieland seperti Hollywood, Lido Music & Arts Festival seperti Coachella di AS, World Garden seperti Miracle Garden di Dubai, sirkuit MotoGP, data center, digital hub seperti Silicon Valley di AS, lapangan golf, resort, hotel, convention center, retail and dining, dan berbagai fasilitas berkelas dunia yang sedang dikembangkan.