JAKARTA, iNews.id – Kisah mendiang Andy Carol peraih piala citra yang tiba-tiba menghilang dari dunia hiburan kerap membuat netizen penasaran. Dahulu, pada masa kejayaannya Andy Carol mulai bermain film pada 1972. Saat itu dirinya bermain film berjudul Samtidar yakni film yang diperankannya dan mendapat piala citra.
“Iya dapat piala citra waktu itu,” kata Andy dilansir dari YouTube si Rano, Kamis (1/12/2022).
Sebagai sahabat semasa kecil, Rano Karno juga mengenang film apa saja yang mereka perankan bersama. Di antaranya ada film Senyum dan Tangis dan Tabah sampai Akhir, Sebelum Usia 17, Bajaj Pasti Berlalu, dan lainnya. Lewat film-film itu Rano mengakui bahwa karier Andy begitu bersinar saat itu, bahkan lebih terkenal dibanding dirinya.
“Dulu zaman kita umur 10 sampai 12 tahun Andy Carol ini lebih terkenal dari Rano Karno. Bahkan Andy Carol pernah mendapat piala citra. Saya belum pernah,” kata Rano Karno.
5 Potret Cantik Artis Berusia 60 Tahunan Saat Masih Muda, Nomor 3 Pernah Main Film Hollywood
Andy Carol pun sempat dikenal sebagai aktor terbaik saat memerankan film Senyum dan Tangis. Rano pun memuji kelihaiannya dalam dunia akting.
“The Best Child Actor 1972 Senyum dan Tangis. Saya main sama dia. Tapi yang dapat piala dia. Artinya dia main lebih bagus dari saya,” ujarnya.
Editor : Elvira Anna
Follow Berita iNews di Google News