Kocak Ameena Minta Menginap di Rumah Cipung, Reaksi Atta Halilintar Jadi Sorotan
“Mau ikut Aja (Cipung) ke Andara?,” tanya Atta.
“Mau,” jawab Ameena.
Tak hanya itu, Atta juga menanyakan Ameena ingin tidur bersama siapa saat menginap di rumah Raffi dan Nagita. Dengan polosnya Ameena menjawab ingin tidur bersama Cipung.
“Ntar bobonya sama siapa?,” tanya Atta.
“Ajaa,” kata Ameena.
Mendengar jawaban sang putri, reaksi Atta pun menjadi sorotan warganet. Terlihat bapak dua anak itu syok seolah tak menyangka dengan jawaban polos Ameena.
Ameena sendiri bahkan salting dan makin membuat keakrabannya bersama Cipung ini semakin menggemaskan. Momen gemas Ameena dan Rayanza alias Cipung ini sontak memgundang reaksi netizen. Mereka ikut gemas sekaligus salfok dengan reaksi Atta yang kaget mendengar jawaban putrinya.
“Salfok sama papa Ameena,” kata akun @sk***.
“Atta ketar ketir anaknya sudah berani haha,” sambung @re***.
“Wkwkw papanya panik,” tulis akun @dh****.
Editor: Elvira Anna