Komentar Mengejutkan Habib Jafar usai Onad Ditahan: Tobat Lu!
 
                 
                JAKARTA, iNews.id - Penceramah Habib Jafar memberi komentar soal penangkapan artis Onadio Leonardo terkait narkoba jenis ganja. Apa katanya?
Habib Jafar merupakan sahabat Onadio Leonardo alias Onad. Tidak heran kalau pernyataannya ditunggu-tunggu publik. Apakah Habib Jafar kecewa atas kabar penahanan Onad dan Beby Leonardo ini?
 
                                "Membaca kabar tentang Onad. Gua kaget, kecewa, sedih, dan prihatin. Onad adalah saudara gua sebagai sesama manusia, meski kami berbeda dalam agama," ujar Habib Jafar, dikutip Jumat (31/10/2025).
"Justru dengan modal itu, kami selama ini berjuang bersama untuk toleransi di Indonesia. Dan itulah Onad yang gua kenal, baik dan toleran. Tapi tak ada toleransi untuk narkoba," tambah Habib Jafar.
 
                                        Ya, menurut Habib Jafar, narkoba bukan hanya menyalahi hukum negara, tapi hukum semua agama dan logika akal sehat.
"Maka, gua berdoa dan berusaha buat hadir dan membantu Onad untuk mempertanggungjawabkan kesalahannya, berlepas dari narkoba, dan bangkit menebar kebaikan," kata Habib Jafar.
