Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Zul Zivilia dan Putri Ajeng 7Icons Rilis Lagu dari Lapas
Advertisement . Scroll to see content

Mengharukan, Zul Zivilia Bersyukur Bisa Lebih Lama Bertemu Istri dan Anak di Lapas

Kamis, 22 Januari 2026 - 19:57:00 WIB
Mengharukan, Zul Zivilia Bersyukur Bisa Lebih Lama Bertemu Istri dan Anak di Lapas
Zul Zivilia mengucap syukur karena bisa bertemu sang istri, Retno Paradinah, dan anak-anaknya lebih lama di Lapas Narkotika Gunung Sindur, Bogor, Jawa Barat. (Foto: Ravie Wardhani)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – Musisi Zulkifli atau yang akrab disapa Zul Zivilia masih menjalani masa hukuman akibat kasus narkoba. Di tengah keterbatasan ruang dan waktu, Zul mengucap syukur karena bisa bertemu sang istri, Retno Paradinah, dan anak-anaknya lebih lama di Lapas Narkotika Gunung Sindur, Bogor, Jawa Barat.

Momen haru tersebut terjadi saat Zul menghadiri acara perilisan single kolaborasinya bersama Putri Ajeng, mantan personel 7Icons. Kesempatan itu menjadi ruang langka bagi Zul untuk melepas rindu yang selama ini tertahan aturan jam besuk.

Zul mengakui selama menjalani masa tahanan, pertemuan dengan keluarga selalu dibatasi waktu. Kondisi tersebut kerap menyisakan perasaan hampa, terutama saat harus kembali berpisah dengan anak-anaknya.

“Yang jelas dia biasanya besukan, dan itu waktunya terbatas kalau datang. Dia tiba di sini paling jam 10.30, jam 11.30 sudah harus pulang. Jadi terbatas, sama anak-anak juga kurang,” ujar Zul Zivilia di Lapas Gunung Sindur, belum lama ini.

Zul bersyukur kegiatan tersebut mendapat izin pihak lapas sehingga keluarga bisa mendampingi lebih lama. Dia merasa momen kebersamaan itu menjadi penguat mental dalam menjalani hari-hari di balik jeruji besi.

“Karena terburu-buru waktu. Kalau sekarang kan Alhamdulillah ada kegiatan seperti ini dan diberikan izin oleh pihak Lapas sehingga bisa ikut dalam acara ini,” katanya.

Perasaan haru juga dirasakan Retno Paradinah yang setia mendampingi sang suami. Dia mengaku bangga karena Zul tetap aktif berkarya meski berada dalam keterbatasan.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut