Menikah 4 Tahun, Rina Nose Bongkar Harapannya soal Anak: Ada Oke, Gak Ada Juga Oke
JAKARTA, iNews.id - Artis Rina Nose belakangan menuai atensi publik gara-garanya dituding memilih childfree atau tidak punya anak.
Tudingan itu muncul karena rumah tangganya Rina Nose dan sang suami Josscy Vallazza sudah empat tahun itu tak kunjung dikaruniai anak.
Terkait tudingan tersebut, Rina Nose tegas membantahnya. Hal itu diungkapkan Rina saat jadi bintang tamu di Podcast Ngobrol Asix.
"Enggak bukan mutlak childfree. Bukan mutlak itu kan pemikiran. Pemikiran kita saat ini untuk tidak ada anak," ungkap Rina Nose, dikutip dari kanal YouTube Ngobrol Asix, Minggu (6/8/2023).
Perempuan 39 tahun itu tidak menutup kemungkinan bahwa suatu hari dia dan suami bakal merencanakan punya anak. Terlebih pemilik nama asli Nurina Permata Putri ini dan suami tidak ada masalah dengan anak kecil. Hanya saja untuk saat ini mereka lebih memilih belum ingin punya keturunan.
"Tapi kalau misalnya besok lusa bisa berubah tiba-tiba merindukan sosok anak bisa jadi, tapi kita berjalan aja. Lebih ke nggak ada anak oke, ada anak juga oke. Aku suka anak kecil, nggak ada masalah ama anak kecil juga," kata Rina Nose.