Novia Bachmid Rilis Single Ingin Jatuh Cinta, Punya Nuansa RnB
JAKARTA, iNews.id - Gadis manis jebolan Top 8 Indonesian Idol X, Novia Bachmid baru saja menelurkan karya. Bersama label HITS Records, dia mengeluarkan single pertamanya yang berjudul ‘Ingin Jatuh Cinta’.
Single perdana Novia ini diciptakan oleh Pika Iskandar dengan aransemen musik yang digarap oleh Kenny Gabriel, seorang produser musik yang juga merupakan DJ yg telah lama malang- melintang di dunia EDM.
Lewat sentuhan Kenny Gabriel, single perdana Novia ini mempunyai nuansa RnB 2000-an yang sangat apik.
Single ‘Ingin Jatuh Cinta’ berkisah tentang trauma seseorang yang pernah tersakiti, karena ditinggalkan oleh pasangannya dan memilih untuk tidak memiliki hubungan apa pun. Namun, tiba tiba hadir seseorang yang datang dan menebarkan cinta di dalam hatinya, di mana dia berharap ini akan menjadi cinta terakhirnya.
Proses pembuatan single ini melewati waktu yang cukup panjang, terlebih ketika memilih lagu yang sesuai dengan karakter Novia. Seperti yang kita tahu, Novia merupakan penyanyi yang dapat menyanyikan semua jenis musik, dari pop, jazz bahkan hingga dangdut.