Pakai Jaket Kulit, Ikbal Fauzi Pemeran Rendy di Ikatan Cinta Beberkan Resep Ganteng
Minggu, 07 Maret 2021 - 14:59:00 WIB
“Akang, resep ganteng apa?? Pliss share,” kata Carlo Milk di kolom komentar. Tak lama, komentar iseng tersebut dibalas Ikbal dengan candaan. “Gampang, teken setting terus pilih filter,” ujar lawan main Arya Saloka ini.
Ketampanan Ikbal Fauzi ini juga dikomentari warganet yang terpesona dengan gaya cool-nya. “Kalau tukang ojeknya begini mau dong dijemput depan gang tiap hari,” kata netizen di kolom komentar.
“Ya Allah, mundur-mundur, gantengnya kelewatan,” komentar yang lain. “Aduh mamae, ada bang Rendy pake baju hitam membuat saya terpanah,” tulis yang lain.
“Ya ampun, jantungku kayaknya enggak aman nih,” komentar yang lainnya.
Editor: Dani M Dahwilani