Pamer Berat Badan Turun 15Kg Usai Melahirkan, Tata Janeeta: Alhamdulillah Tinggal Dikit Lagi
JAKARTA, iNews.id - Tata Janeeta pamer berat badannya turun usai melahirkan buah hatinya, Raden Erlangga Danendra Brotoseno. Setelah melahirkan pada 25 Juni 2021 ternyata berat badan Tata naik hingga 23 kilogram (kg).
Menyadari berat badannya mencapai angka di atas 80kg, Tata memutuskan untuk diet sehat dengan bantuan dokter. Kini berat badannya turun 15 kg dengan makan sehat rekomendasi dokter gizi.
Tata menceritakan usai melahirkan, memang berat badannya naik cukup banyak hingga 23 kilogram. Hal itu dikarenakan desakan dari orang-orang yang mengatakan bahwa ibu menyusui harus banyak makan, demi ASI yang dikonsumsi oleh anaknya.
"Berawal dari kata 'makan yang banyak kan menyusui', dan akhirnya membuat BB sehabis melahirkan anak ke-3 ini naik 23kg," kata Tata dilansir dari Instagram, Rabu (2/2/2022).
Demi mengembalikan bentuk tubuhnya, Tata mengaku langsung berkonsultasi dengan dokter. Dia pun mendapat cara menurunkan berat badan dengan cara yang aman dan tidak membahayakan bagi dirinya yang masih menyusui.
"Woowwww! ga bisa kaya gini! Akhirnya ketemu sama dr cissie dan dr kembalikan aku ke jalan yang benar, hahahaa..," katanya.
"Makan makanan yang benar, diet yang aman dan sehat selama menyusui, ga nyusahin, ga menyiksa busui yg mau nya ngemil dan makan terussss.. walaupun punteeen dok aku masih suka nakal2 dikit," ujarnya.
Usaha memang tak akan mengkhianati hasil. Setelah berkonsultasi, mantan rekan duet Maia Estianty ini mengaku berhasil menurunkan berat badan hingga 15 kg. Kendati demikian, dia masih harus berjuang sedikit lagi, agar bobot tubuhnya bisa kembali seperti semula.
"Tapi alhamdulillah dari 83 kg skrg BB 68kg artinya sudah turun 15KG .. yayyyyyy.. masih PR 9 kg lagi , semangatttt!," kata Tata.
Editor: Elvira Anna