Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Sedih, Penyakit Diding Boneng Kambuh setelah Rumah Roboh
Advertisement . Scroll to see content

Penyakit Kambuh, Diding Boneng Alami Sesak Napas

Senin, 05 Januari 2026 - 13:27:00 WIB
Penyakit Kambuh, Diding Boneng Alami Sesak Napas
Kondisi kesehatan aktor senior Diding Boneng kembali menjadi perhatian publik setelah asamanya kambuh. (Foto: Dok/Instagram)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – Kondisi kesehatan aktor senior Diding Boneng kembali menjadi perhatian publik. Pria berusia 75 tahun itu mengungkapkan penyakit asma yang telah dideritanya selama tiga tahun terakhir mendadak kambuh hingga membuatnya mengalami sesak napas.

Peristiwa tersebut terjadi saat Diding Boneng tengah menjalani wawancara dengan awak media. Tanpa diduga, serangan asma muncul tiba-tiba dan membuat proses wawancara tidak berjalan seperti yang diharapkan.

Diding mengaku kondisi tubuhnya saat itu memang sedang tidak stabil. Serangan sesak datang mendadak, membuatnya harus beberapa kali menghentikan pembicaraan demi mengatur napas.

“Sesak saya timbul, datang gitu loh, kambuhan. Saya kambuhan, jadi sempat terganggu wawancara,” ujar Diding Boneng di kawasan Matraman Dalam 2, Menteng, Jakarta Pusat, belum lama ini.

Melihat kondisi sang aktor yang mengkhawatirkan, salah satu tetangga Diding Boneng segera melaporkan kejadian tersebut ke kantor Camat setempat. Respons cepat pun dilakukan untuk memastikan kesehatan Diding tetap terjaga.

Tak berselang lama, tim medis datang langsung ke rumah Diding Boneng untuk melakukan pemeriksaan menyeluruh. Aktor yang dikenal lewat perannya di film KKN di Desa Penari itu langsung mendapat penanganan dan obat-obatan dari para dokter.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut