Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Glenn Fredly dan Mutia Ayu Persiapkan Pernikahan hanya 2 Bulan
Advertisement . Scroll to see content

Pernikahan Digelar Tertutup, Glenn Fredly Ingin Jaga Kesakralan

Selasa, 20 Agustus 2019 - 11:15:00 WIB
Pernikahan Digelar Tertutup, Glenn Fredly Ingin Jaga Kesakralan
Resepsi pernikahan Glenn Fredly dan Mutia Ayu digelar secara tertutup. (Foto: Instagram).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Pihak keluarga akhirnya angkat bicara mengenai pernikahan Glenn Fredly dan Mutia Ayu. Seperti diketahui pernikahan ini digelar secara tertutup, dan di luar tak terlihat seperti ada resepsi.

Diwakili adik Glenn, Moses membenarkan bahwa resepsi yang digelar kawasan Ampera Senin (19/8/2019) merupakan pernikahan kakaknya.

"Benar adanya bung Glenn menikah sama Mutia Ayu," ujarnya seperti dikutip dari Okezeone.

Moses menjelaskan mengapa pernikahan Glenn dan Mutia Ayu digelar secara tertutup. Dia mengatakan bahwa Glenn ingin kesakralan pernikahan tetap terjaga dengan resepsi yang bersifat internal.

"Dari Bung Glenn-nya dan dia sendiri pengennya internal lah ya. Ini kan memang prosesi nikah yang sakral. Ya memang lebih internal saja," terangnya.

Moses juga menceritakan bahwa acara sudah berlangsung sejak sore tadi. Sebelum acara resepsi, Glenn dan Mutia mengikuti prosesi pemberkatan nikah.

"Memang ada pemberkatan ibadah, habis itu lanjut ke resepsi dan celebration-nya," ujarnya

Editor: Adhityo Fajar

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut