Potret Gemas Adzam Ikut Pengajian Jelang Pernikahan Mahalini dan Rizky Febian
Rabu, 08 Mei 2024 - 13:21:00 WIB
Namun, tidak terlihat Nathalie Holscher di sana. Belum diketahui apakah Nathalie akan menghadiri acara pengajian jelang pernikahan Rizky Febian dan Mahalini.
Sebelumnya, beredar kabar mengenai tanggal pengajian dan akad nikah Mahalini dan Rizky Febian. Kabar ini terkuak usai undangan adat Rizky Febian dan Mahalini diduga beredar di media sosial.
Akun TikTok @styleoutfithere membocorkan tanggal pengajian dan tanggal akad nikah Rizky Febian dan Mahalini. Dalam keterangan di undangan itu, prosesi pengajian akan dilaksanakan pada hari ini.
"Rabu, 8 Mei 2024 Pengajian, (di) Tambun," tulis keterangan dalam undangan adat yang dibagikan akun TikTok @styleoutfithere, dikutip Rabu (8/5/2024).
Editor: Dini Listiyani