Profil Biodata Gita Savitri dan Beragam Kontroversinya, YouTuber yang Dihujat karena Sebut Childfree Buat Awet Muda
Gita Savitri terlahir dari ayah dan ibu yang berasal dari Palembang, Sumatera Selatan. Namun, ia menghabiskan masa remajanya di Jakarta.
Setelah lulus SMA pada tahun 2009, Gita Savitri mendaftar di ITB dan telah diterima. Akan tetapi, kesempatan itu tak diambil karena ia lebih memilih untuk menempuh studi di luar negeri.
Kemudian, Gita Savitri terbang ke Jerman untuk berkuliah di Freie Universität Berlin. Ia diketahui lulus sebagai sarjana kimia murni dari kampus tersebut pada tahun 2017.
Sejak berkuliah, Gita aktif membuat konten di channel YouTube miliknya tentang kehidupannya di Jerman, tips skincare dan fesyen, hingga kritik isu sosial. Namanya langsung melejit setelah ia disebut mirip dengan artis Korea Kim Ji Won.
Kecantikan dan kecerdasannya membuatnya banyak digandrungi oleh remaja di Indonesia. Ia juga memiliki suara yang merdu dan sering berduet bersama dengan kekasihnya, Paul Partohap yang kini menjadi suaminya.
Tak berhenti di situ, Gita Savitri juga menulis sejumlah buku yang menceritakan tentang kisah hidupnya, yakni Rentang Kisah dan A Cup of Tea. Buku berjudul Rentang Kisah bahkan sukses difilmkan dengan judul yang sama.
Saat ini, Gita tinggal di Jerman bersama dengan sang suami dan bekerja sebagai ahli kimia kosmetik di salah satu perusahaan swasta di Jerman. Selain itu, ia juga masih aktif membuat konten YouTube dan lebih berfokus pada tema kritik sosial.