Profil dan Biodata Alam Ganjar, Anak Tunggal Ganjar Pranowo yang Punya Segudang Prestasi
JAKARTA, iNews.id - Inilah profil anak semata wayang Ganjar Pranowo, Muhammad Zinedine Alam Ganjar, yang punya segudang prestasi. Namanya belakangan ini menjadi perbincangan oleh netizen karena kerap ikut mendampingi sang ayah ketika sedang menyapa publik.
Tak hanya tampan, sosoknya yang berprestasi dan dinilai kharismatik menjadi daya tarik tersendiri bagi para netizen, terutama kalangan Gen Z. Tak ayal, profilnya dan sosok kepribadiannya sedang ramai dicari warganet.
Berikut profil Alam Ganjar yang telah dirangkum pada Kamis (5/10/2023).
Mengutip dari profil Linkedin pribadinya, Muhammad Zidane Alam Ganjar merupakan pria Kelahiran 14 Desember 2001. Putra semata wayang Ganjar Pranowo dan Siti Atikoh saat ini sedang menempuh pendidikan Teknik Industri di Universitas Gadjah Mada (UGM).
Menariknya, satu keluarga ternyata sama-sama mengenyam di bangku perkuliahan di Universitas Gadjah Mada (UGM). Ganjar adalah lulusan Fakultas Hukum, Siti Atikoh lulusan Fakultas Pertanian, sedangkan Alam kuliah di Fakultas Teknik.
Alam Ganjar pun aktif di kegiatan kampus. Salah satunya menjadi anggota Himpunan Mahasiswa Teknologi Informasi (HMTI) UGM. Selain itu, Alam Ganjar memiliki ketertarikan pada dunia E-Sport. Saat ini ia menjabat sebagai Vice Chairman ESI daerah Jawa Tengah PBSI.