Profil Ikram Rosadi, Suami Larissa Chou yang Diduga Tak Beri Nafkah Istrinya
Selasa, 16 September 2025 - 20:52:00 WIB
JAKARTA, iNews.id - Profil Ikram Rosadi, suami Larissa Chou yang diduga tak beri nafkah istrinya, kini menjadi sorotan publik. Semua bermula ketika Larissa menghapus foto kebersamaannya dengan Ikram di akun Instagram dan membagikan ulang konten-konten yang menyiratkan adanya ketidakcukupan nafkah dari suami.
Isu ini mengundang banyak pertanyaan: siapa sebenarnya Ikram Rosadi? Apa bukti-bukti terkait tuduhan nafkah ini? Dan bagaimana reaksi dari kedua pihak?
Ikram Rosadi menikah dengan Larissa Chou pada 3 September 2023. Dari pernikahan ini mereka dikaruniai seorang anak perempuan pada Juni 2024.