Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Sebelum Meninggal Dunia, Mudy Taylor Alami Sesak Napas
Advertisement . Scroll to see content

Rianti Cartwright Gelar Pernikahan Adat usai Mertua Meninggal: Semoga Buat Amang Bahagia

Selasa, 12 September 2023 - 18:03:00 WIB
Rianti Cartwright Gelar Pernikahan Adat usai Mertua Meninggal: Semoga Buat Amang Bahagia
Masih berduka karena ayah mertua meninggal dunia, Rianti Cartwright dan suami gelar pernikahan adat. (Foto: Instagram)
Advertisement . Scroll to see content
 

Pesta pernikahan ini dilakukan oleh sepasang kekasih yang sudah melakukan pernikahan secara sah dalam negara tetapi belum melakukan pernikahan adat. Ternyata prosesi mengadati tersebut telah diminta oleh ayah mertua sejak dulu. 

Namun, Rianti dan sang suami baru dapat melaksanakannya sekarang, satu hari sebelum jenazah ayah mertua dimakamkan. "Waktu Amang (panggilan untuk ayah mertua) masih ada, Amang sudah beberapa kali minta kami nikah adat and aku diberi marga. Sekarang Amang sudah tidak ada, aku dan @casalfonso akan diadatin hari ini sebelum upacara pemakaman besok," kata Rianti dalam caption unggahan Instagram pribadinya. 

Rianti dan Cassanova Alfonso melaksanakan acara pernikahan adat ini dengan sungguh-sungguh. Rianti dan sang suami berdandan dan menggunakan baju adat Batak lengkap. 

Rianti sebagai pengantin perempuan terlihat menggunakan kebaya dan rok hitam. Kemudian, rambutnya yang panjang disanggul satu rapi di belakang kepalanya. 

Dia terlihat memakai aksesoris berupa riasan kepala sortali, kain songket merah yang melingkar di kepala dengan hiasan berwarna emas. Sementara Cassanova Alfonso terlihat rapi dengan setelan jas lengkap berwarna hitam. 

Suami Rianti ini juga menggunakan hiasan kepala berupa kain songket merah  berbentuk segitiga di bagian depan. "Wish us luck. Hope this makes you happy Amang. Thank you @__rose_makeupartist dan @meli_makeuphairdowedding sudah datang pagi2 untuk make up dan hairdo, maafkan request dadakan ini," kata Rianti dalam caption Instagram-nya.

Tidak hanya untuk menggelar pernikahan adat, Rianti dan Cassanova menggunakan riasan serta baju adat tersebut untuk menyambut para tamu yang hadir ke acara pemakaman sang ayah mertua.

Editor: Siska Permata Sari

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut