Roy Kiyoshi Ditangkap Polisi, Begini Komentar Menggelitik Ernest Prakasa
JAKARTA, iNews.id - Aktor sekaligus sutradara Ernest Prakasa turut mengomentari kabar penangkapan Roy Kiyoshi. Roy ditangkap oleh pihak kepolisian terkait kasus dugaan penyalahgunaan narkoba pada Kamis 7 Mei 2020.
Kabar penangkapan ini pun ramai dibahas di media sosial Twitter. Salah satunya Ernest Prakasa yang mencuitkan komentar menggelitik atas penangkapan Roy Kiyoshi itu.
“Roy Kiyoshi ditangkap polisi karna narkoba. Did he not see it coming?” tulis Ernest seperti dikutip dari Twitternya, Jumat (8/5/2020).
Cuitan tersebut pun ramai ditanggapi oleh netizen yang mengingat bahwa Roy Kiyoshi adalah seorang paranormal dan dikenal sebagai sosok indigo.
“Ahli penerawangan kok ga bisa nerawang polisi mau gerebek,” tulis netizen di Twitter.