Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Viral Davina Karamoy Berhijab saat di Arab Saudi, Ini Fotonya!
Advertisement . Scroll to see content

Sejak Jadi Mama Nur, Intip Gaya Lady Boss ala Aurel Hermansyah

Selasa, 14 Juni 2022 - 20:18:00 WIB
Sejak Jadi Mama Nur, Intip Gaya Lady Boss ala Aurel Hermansyah
Gaya Lady Boss ala Aurel Hermansyah. (Foto: Vanilla Hijab)
Advertisement . Scroll to see content


Aurel juga menceritakan sejak memiliki anak, dirinya memang lebih pemilih dalam urusan pakaian. Terlebih sebagai ibu muda yang masih menyusui, kenyamanan saat memakai pakaian adalah hal yang utama.

Aurel Hermansyah bersama Owner Vanilla Hijab. (Foto: istimewa)
Aurel Hermansyah bersama Owner Vanilla Hijab. (Foto: istimewa)



"Gaya sehari-hari aku untuk keluar rumah atau saat bekerja simpel banget dengan memakai blazer yang nyaman. Jadinya lebih percaya diri aja karena seperti Lady Boss kan," katanya.

Perubahan gaya Aurel sebagai ibu muda dengan konsep Lady Boss juga sejalan dengan Vanilla Hijab. Atina Maulia selaku Founder dari Vanilla Hijab mengatakan Aurel adalah perwakilan perempuan muda yang beradaptasi dengan perubahan. Karena itu Vanilla Hijab menggandengnya sebagai brand ambasador untuk koleksi Monogram.

“Banyak perempuan yang memiliki
rasa kurang percaya diri lantaran perubahan kondisi maupun permasalahan yang mereka miliki. Berkaca dari hal itulah Vanilla Hijab berangkat untuk menjadi satu brand fashion muslim yang memberikan rasa percaya diri dan mandiri dalam menjalani keseharian dan menghadapi setiap tantangan," kata Atina.

Atina juga mengatakan melalui koleksi Monogram, Aurel dan semua perempuan berhijab bisa menemukan rasa percaya diri. Dia berharap Vanilla Hijab dapat menjadi bagian dari mereka yang mau membawa perubahan positif di lingkungan mereka.



Editor: Elvira Anna

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut