Sepi Job Dinar Candi Bingung Lunasin Cicilan Rumah: Kiriman Uang ke Orangtua Terpaksa Dipangkas
Dinar Candy mengaku tak sanggup menanggung malu bila kelak harta bendanya harus disita karena tidak bisa melunasi cicilan pembayaran.
"Malu kalau mobil atau rumahnya disita. Masak dulu sudah jadi artis, sudah jadi DJ yang bayarannya mahal, terus rumahnya disita," tuturnya.
Sebelumnya diberitakan, Dinar Candy mengalami guncangan ekonomi selama pandemi Covid-19 melanda Tanah Air. Minimnya tawaran manggung akibat pembatasan kegiatan jadi salah satu pemicu.
"Dulu kan tur ke mana-mana, nge-DJ. Duitnya lebih gampang. Nah sekarang mau ngebalikin situasi yang dulu gimana?" ungkap Dinar.
Situasi diperparah dengan langkah Dinar Candy menjalankan bisnis yang berujung rugi. Dia mengaku kehilangan modal miliaran rupiah karena ditipu rekan bisnis.
Dia bercerita awalnya bisnis rental mobil namun berakhir miris. Pun dengan bisnis jual beli mobil yang dijalankan bersama sang mantan kekasih, Dinar Candy juga mengalami kerugian.
"Jadi terakhir masih ada mobil sama motor satu lagi yang mau dijual, tapi keburu putus. Jadi semuanya sama dia, total Rp200 jutaan," kata Dinar.
Editor: Elvira Anna