Seru-seruan di Globalkustik Anggi Marito, Shanna Shannon dan Rahmania Astrini Hibur Global People
15th Park Kemang berlokasi di Jl Kemang Raya no 79-76, Bangka bisa menjadi salah satu pilihan tempat nongkrong dengan konsep outdoor dan rooftop yang luas.
Selain menyaksikan penampilan dari Anggi Marito, Laras Tahira juga banyak ngobrol mengenai keseharian dari Anggi. Anggi juga ditantang untuk bermain games dan NGOPI, Ngobrolin Pilm.
Di minggu kedua Globalkustik, menghadirkan penyanyi muda berusia 15 tahun yang saat ini menjadi Duta Lagu Kebangsaan Indonesia, yaitu Shanna Shannon. Banyak sekali yang dibincangkan oleh Shannon dan Laras Tahira, dari kesibukan Shannon saat ini, bagaimana dia bisa menjadi Duta Lagu Kebangsaan Indonesia, single terbarunya, dan tidak lupa bermain games This or That.
Shannon menyanyikan dua lagu secara langsung yaitu single terbarunya berjudul Tak Rela dan lagu dari Maudy Ayunda yang berjudul Kamu dan Kenangan.
Globalkustik merupakan acara rutin yang diselenggarakan oleh Global Radio dan mengudara setiap Jumat sore di program Global Afternoon Show bersama penyiarnya Laras Tahira. Semua kegiatan Globalkustik bisa dilihat di Instagram @884globalradio.