Terlihat Harmonis, Roger Danuarta dan Cut Meyriska Bongkar Rahasia Rumah Tangga: Jangan Ribut di Depan Anak
Tak hanya itu, selama menikah, Cut Meyriska mengaku kalau dia kerap terlibat cekcok dengan suaminya. Namun, mereka menyelesaikan secara bersama-sama tanpa diketahui oleh keluarga maupun orang-orang sekitar.
"Kalau kami sebelum menikah, udah komitmen ribut jangan di depan anak dan di depan orang lain. Entah itu dikamar, kamar mandi, entah di mobil pokoknya orang nggak boleh tau," kata Cut Meyriska.
"Diselesaikan berdua aja, itu nggak lama habis ngomong ya udah orang juga nggak tau kalau kami habis ribut," ujarnya.
Lebih lanjut, bintang film Yowis Ben itu menyinggung sedikit soal marak kasus perceraian sesama artis, belakangan cukup heboh. Menurutnya, perpisahan dilakukan beberapa publik figure pastinya sudah berdasarkan pertimbangan matang sebelumnya.
"Pastinya jadi lebih woring pastinya, balik lagi ke diri masing-masing ya, kalau mereka mau pisah dan terbaik buat mereka. Ya dilakukan aja daripada nggak bisa jadi penyakit juga lama-lama," katanya.
Editor: Elvira Anna