Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 8 Gaya Rambut Pria, Paling Fenomenal Ada Model Andy Lau hingga Justin Bieber  
Advertisement . Scroll to see content

Tren Gaya Rambut 2019 Lebih Modern, Cocok untuk Pria Urban Indonesia

Rabu, 23 Januari 2019 - 19:15:00 WIB
Tren Gaya Rambut 2019 Lebih Modern, Cocok untuk Pria Urban Indonesia
Acara Chief Snapping Hairstyle 2019. (Foto: iNews.id/Siska Permata Sari)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Tren rambut wanita di 2019 lebih klasik. Namun, tren rambut pria di tahun ini lebih modern, meskipun gaya rambut klasik masih banyak diinginkan.

Hal tersebut diungkapkan Director Chief Company Fatsi Anzani Hakim yang telah melakukan survei pada 1.100 responden pria. Hasil survei tersebut menyebutkan sembilan dari 10 pria ingin mengubah tatanan gaya rambut.

"Namun ketika dihadapkan pada pilihan model rambut, 48 persen pria kembali memilih model klasik," kata Fatsi di acara 'Chief Snapping Hairstyle 2019' di Komunitas Salihara, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Rabu (23/1/2019).

Revolusi gaya rambut pria tersebut berubah dari traditional cut, classic, nouveau, renaissance, dan contemporary yang mengusung gaya klimis, ke arah yang lebih muda dan trendi dengan kesan rebel namun tetap berkelas.

"Manusia selalu ingin tampil lebih muda, itu mengapa fashion sekarang ini lebih loose, rileks, sementara rambut pendek, dan fresh sehingga bisa mendiskon umur lebih banyak, akhirnya membuat pria-pria urban ingin menggunakan rambut yang sangat pendek," kata Oky Andreas, Marketing Director Chief Company.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut