Usai Bongkar Dugaan Selingkuh di Medsos, Dahlia Poland Unfollow Instagram Fandy Christian
JAKARTA, iNews.id - Pasangan selebriti Dahlia Poland dan Fandy Christian tengah menjadi sorotan publik. Terkenal mesra dan harmonis, Dahlia Poland baru-baru ini membongkar dugaan perselingkuhan sang suami.
Lewat Instagram Story-nya, sang aktris membongkar chat diduga bukti pengkhiatan Fandy kepadanya. Fandy diduga mengirim pesan mesra dengan perempuan lain yang diduga Andi Anisa, lawan mainnya di salah saru sinetron.
Isi chat tersebut memperlihatkan percakapan Fandy diduga dengan perempuan lain dan penuh kata-kata manis.
“Makasih banget kamu sudah peduli, udah sayang sama aku. Thank a lot. Gak bawel ikut campur. U make me feel better (kamu membuatku merasa lebih baik) dan tadi aku bisa nahan dan diam saja di depan banyak orang. Aku sayang kamu," demikian isi pesan tersebut, yang diduga chat dari Fandy Christian.
Kemudian, perempuan tersebut membalas pesan Fandy. Bahkan, dia tak segan untuk menuliskan pesan cinta untuk suami Dahlia itu.