Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Jakarta Fashion Week 2026 Digelar, Lomba Perancang Mode Jadi Pembuka
Advertisement . Scroll to see content

Usai Hiatus, Mahalini Comeback Tampil di Catwalk JFW 2026

Sabtu, 01 November 2025 - 13:26:00 WIB
Usai Hiatus, Mahalini Comeback Tampil di Catwalk JFW 2026
Tampil perdana, penampilan Mahalini Raharja dalam fashion show tahunan Jakarta Fashion Week 2026 menjadi sorotan. (Foto: Instagram)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews id - Penampilan Mahalini Raharja dalam fashion show tahunan Jakarta Fashion Week 2026 menjadi sorotan. Ini adalah kali pertama Mahalini tampil di panggung catwalk mewakilkan fashion dari karya seorang desainer.

Video momen Mahalini berlenggak-lenggok di Jakarta Fashion Week 2026 salah satunya diunggah akun fanbase Mahalini di TikTok @anangelwithoutwings. Dalam video itu, Mahalini tampak memukau mengenakan busana dengan nuansa emas dan coklat keemasan yang memberikan kesan megah, elegan, dan glamor.

Gaunnya memiliki desain transparan dengan bustier yang dihiasi payet berkilau di bagian depan. Tak lupa juga jubah dengan bulu yang membuat tampulan Mahalini semakin dramatis.

Rambutnya indah Mahalini dibiarkan terurai dengan gaya curly minimalis yang membuat tampilan Mahalini terkesan anggun dan feminin. Sorot mata Mahalini tajam dengan wajah tegas dan ekpresi fierce nya, membuatnya tampak memukau meski ini adalah kali pertamanya tampil di acara fashion show.

Dalam penampilannya kali ini, Mahalini mengenakan busana karya desainer Lisa Ju. Dalam postingan di akun Instagram @jfwofficial, Mahalini mengaku sudah bertahun-tahun lamanya tidak catwalk dan ini adalah kali pertamanya setelah resmi menjadi seorang ibu.

"Hari ini aku lagi di Jakarta Fashion Week, hari ini aku pakai baju ci Lisa. By the way ini adalah pertama kalinya aku catwalk setelah lama ga catwalk. Akhirnya aku catwalk lagi setelah menjadi ibu juga, wish me luck!" ujar Mahalini.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut