Viral Sosok Lily, Bayi Perempuan yang Diduga Anak Adopsi Nagita Slavina
JAKARTA, iNews.id - Raffi Ahmad dan Nagita Slavina belum lama ini diduga mengadopsi seorang bayi perempuan. Rumor tersebut bermula saat keduanya tengah halal bihalal ke rumah Rieta Amilia alias Mama Rieta.
Sesampainya di rumah ibu Nagita Slavina itu, keduanya terlihat langsung mencari bayi perempuan yang disebut-sebut bernama Lily. Momen tersebut tampak diabadikan dalam video yang dijadikan konten untuk akun YouTube Mama Rieata.
Tak hanya Raffi dan Nagita, pasca melakukan sungkeman dengan Mama Rieta, Cipung alias Rayyanza mendadak ikut menanyakan keberadaan bayi bernama Lily itu.
“Lily mana?” tanya bocah berusia 2 tahunan itu.
“Lily di kamar,” ujar Mama Rieta.
Rayyanza bersama sang kakak, Rafathar lantas langsung menghampiri bayi mungil yang tengah tertidur pulas tersebut.
Raut wajah keduanya tampak begitu girang saat bisa melihat bayi cantik tersebut. Layaknya adik kandung sendiri, mereka tampak begitu sayang dengan Lily.