MIAMI, iNews.id - Maxwell Frost bakal menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Amerika Serikat (DPR AS) termuda saat dilantik pada Januari 2023. Usianya baru menginjak 25 tahun saat itu.
Politikus Partai Demokrat itu memenangkan kursi dari daerah pemilihannya di Florida, mengalahkan para pesaingnya, termasuk dari Partai Republik. Ini cukup mengejutkan karena Florida merupakan wilayah merah atau kekuasaan Republik.
Kemenangan ini juga mengantarkan Frost sebagai Gen Z pertama yang duduk di kursi Kongres, sebutan untuk generasi yang lahir pada periode 1997 hingga 2020.
Editor: Umaya Khusniah