JAKARTA, iNews.id - Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) Yasonna H Laoly menepis kabar yang menyebut tersangka kasus penganiayaan David Ozora, Mario Dandy Satriyo, mendapat perlakuan khusus oleh pihak Rutan Cipinang. Yasonna menegaskan isu itu hoaks.
Kabar ini sebelumnya menjadi perbincangan di media sosial. Mario dikabarkan mendapatkan tempat khusus yang sejuk.
"Enggak, enggak ada istimewa. Jangan bikin hoaks," kata Yassona, usai menghadiri rapat kerja bersama Komisi III DPR di Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu (31/5/2023).
Editor: Rizal Bomantama