Abdul Mu'ti: Saya Siap Maju jadi Ketum PP Muhammadiyah
Selasa, 15 November 2022 - 20:47:00 WIB
JAKARTA, iNews.id - Sekretaris Umum PP Muhammadiyah, Abdul Mu'ti menyatakan siap jadi ketua umum. Dia siap mengawal PP Muhammadiyah untuk periode 2022-2027.
Mu'ti menyerahkan hasil sepenuhnya dalam Muktamar. Dia juga membocorkan setidaknya ada 92 calon nama untuk ketua umum. Nama-nama ini diajukan anggota PP Muhammadiyah.
Nama calon akan diumumkan ke publik melalui sidang Tanwir pada 18 November 2022. Muktamar PP Muhammadiyah ke-48 sendiri akan digelar pada 18-20 November di Solo.
Editor: Wahyu Triyogo