Agus: Rotasi Pejabat Sesuai Peraturan KPK
Sabtu, 18 Agustus 2018 - 16:14:00 WIB
JAKARTA, iNews.id - Protes pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menuai gejolak di tubuh internal. Mereka menilai pimpinan tidak transparan dalam merotasi 14 direktur KPK.
Ketua KPK Agus Rahardjo mengatakan masalah perotasian itu tidak perlu dikhawatirkan. Dia meyakini pihaknya telah melakukan perotasian direktur sesuai mekanisme.
Agus menambahkan protes pegawai KPK kepada pimpinan KPK dapat diselesaikan secara internal. Sebelumnya, Agus mengungkapkan agar pihak luar KPK tidak perlu ikut campur terkait keputusan pimpinan KPK dalam perotasian direktur.
Video Editor: Mu'arif Ramadhan
Editor: Dani M Dahwilani