Jakarta, iNews.id - Lima berita pilihan dalam Hot 5 iNews, Selasa, (27/7). Berita pertama, sembilan petugas Satpol PP gadungan korban penipuan diamankan saat apel siaga di Jalan Taman Ujung Menteng, Cakung, Jakarta Timur. Berita kedua, paksa bawa pulang jenazah, keluarga pasien covid-19 adu mulut dengan petugas Rumah Sakit Muhammad Saleh, Probolinggo, Jawa Timur. Berita ketiga, unjuk rasa penolakan PPKM di Bogor, Jawa Barat, ricuh. Kericuhan bermula saat massa menolak ditertibkan polisi. Berita keempat, Kepolisian Resor Metro Depok berhasil meringkus komplotan pembuat surat hasil antigen palsu yang dijual dengan harga 175 ribu rupiah. Berita kelima, seorang pria di Makassar nekat membakar mobil mantan kekasihnya sendiri.
Editor: Dani M Dahwilani