BEKASI, iNews.id - Sebuah pengajian yang dipimpin oleh seorang wanita bernama Putri Yeni, atau dikenal sebagai Umi Cinta, di Bekasi, Jawa Barat, tengah menjadi sorotan. Pengajian ini diduga menyimpang karena menjanjikan para jemaahnya masuk surga dengan syarat membayar uang sebesar Rp1 juta.
Dugaan ini bermula dari keresahan warga di Perumahan Dukuh Zamrud, Mustika Jaya, Kota Bekasi. Pada Senin (11/8/2025), ratusan warga bahkan sempat mendatangi tempat pengajian tersebut, menuntut agar kegiatan itu dihentikan karena dianggap menyimpang dari ajaran Islam.
Mesir Menentang Segala Upaya Memecah Jalur Gaza
Menanggapi laporan masyarakat, Pemerintah Kota Bekasi bersama Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) serta Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Bekasi segera bergerak. Sejumlah warga juga telah melaporkan kasus ini secara resmi kepada pemerintah setempat, meminta agar dugaan aliran sesat ini segera ditindaklanjuti.
Foto Rumah Umi Cinta, Lokasi Pengajian yang Janjikan Masuk Surga dengan Bayar Rp1 Juta
Ketua MUI Kota Bekasi Saifuddin Siraj, menjelaskan bahwa pihaknya telah menerima laporan tersebut. "Ada beberapa indikasi yang kita kategorikan ini masuk ke aliran sesat," ujar Saifuddin. Meskipun ia mengakui bukti-bukti masih perlu didalami lebih lanjut. "Keluhan warga antara lain tentang benar atau tidaknya adanya kewajiban infak Rp1 juta untuk bisa masuk surga," tambahnya.
Hingga saat ini, pihak terkait masih dalam proses penyelidikan untuk membuktikan kebenaran dari dugaan yang meresahkan masyarakat tersebut.
Bikin Heboh! Pengajian Umi Cinta di Bekasi Bayar Rp1 Juta Masuk Surga
Editor: Komaruddin Bagja