Tersandung Kasus Suap di MA, Hakim Agung Nonaktif Gazalba Saleh Dituntut 11 Tahun Penjara
Kamis, 13 Juli 2023 - 19:02:00 WIB
JAKARTA, iNews.id - Hakim Agung nonaktif, Gazalba Saleh dituntut 11 tahun penjara dan denda Rp1 miliar. Tuntutan tersebut dibacakan di Pengadilan Negeri Bandung, Kamis (13/7) siang.
Gazalba diyakini terlibat secara bersama-sama untuk memengaruhi putusan kasasi pidana Ketua Umum KSP Intidana, Budiman Gandi Suparman. Gazalba diyakini melanggar Pasal 12C jo Pasal 18 Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999.
Adapun pertimbangan yang memberatkan perbuatan Gazalba, dianggap tidak mendukung upaya pemerintah untuk pemberantasan korupsi dan telah mencoreng institusi Mahkamah Agung.
Produser: Dinda Elita
Editor: Wahyu Triyogo