Tiba di Masjid Istiqlal, Paus Fransiskus Diajak Lihat Terowongan Silaturahmi
Kamis, 05 September 2024 - 09:44:00 WIB
JAKARTA, iNews.id - Pemimpin Tertinggi Gereja Katolik se-Dunia dan Kepala Negara Vatikan. Paus Fransiskus tiba di Masjid Istiqlal, Kamis (5/9/2024). Sri Paus disambut Imam Besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar.
Kemudian mereka berjalan menuju Terowongan Silaturahmi. Diketahui, terowongan silaturahmi dibangun oleh Kementerian PUPR.
Pembangunan dimulai 25 Januari 2021 dan selesai 20 September 2021. Karya seni ini mencakup 3 aspek yaitu kebangsaan, kebudayaan dan toleransi.
Produser: Akira AW
Video Editor: Ifaldi Musyadat
Editor: Wahyu Triyogo