Video KPU dan Kemenkes Jalin Kerja Sama Pemanfaatan Data Pemilih untuk Vaksinasi Covid
Selasa, 02 Maret 2021 - 20:02:00 WIB
JAKARTA, iNews.id - Data pemilih KPU akan digunakan dalam program vaksinasi Covid-19. Alasannya, data pemilih KPU selalu diperbaharui setiap tahun.
Hal ini bertujuan mendukung sasaran vaksinasi secara nasional. Terkait hal itu, Kemenkes dan KPU menjalin kerja sama.
Penandatanganan nota kesepahaman dilakukan di Kantor KPU, Jakarta. Perjanjian kerja sama dilakukan oleh Menkes dan Plt Ketua KPU.
Editor: Dani M Dahwilani