Video Polda Metro Jaya dan Forkopimda Luncurkan Gerakan Jakarta Bermasker
Rabu, 03 Februari 2021 - 20:44:00 WIB
JAKARTA, iNews.id - Polda Metro Jaya bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) meluncurkan gerakan Jakarta Bermasker, Rabu (3/2/2021). Gerakan itu untuk menurunkan angka penyebaran Covid-19 di Jakarta.
Pemprov DKI Jakarta mengapresiasi program tersebut. Dalam acara itu, Polda Metro Jaya memperkenalkan logo Jakarta Bermasker.
Peluncuran Jakarta Bermasker berlangsung di Polda Metro Jaya. Acara tersebut juga dihadiri Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurachman.
Editor: Dani M Dahwilani