10 Candi Terbesar di Dunia, dari Angkor Wat sampai Borobudur
Kompleks candi ini bisa ditemukan di Delhi, India. Akshardham juga salah satu tujuan wisata di India. Candi ini memiliki luas sekitar 8,03 hektare dan dibangun menggunakan batu pasir merah Rajasthan serta marmer putih, tanpa menggunakan bahan pengikat seperti semen.
Pembangunan kuil ini dimulai pada 2000 dan selesai pada 2005. Bangunan ini terinspirasi dan dimoderatori oleh Pramukh Swami Maharaj, ketua Hinduisme Swaminarayan saat ini.
Terletak di Kota Anuradhapura, Sri Lanka, Jetavanaramaya dibangun oleh Raja Mahasena pada abad ke-3 Masehi dan membutuhkan waktu 15 tahun untuk menyelesaikannya.
Sekitar 93,3 juta batu bata panggang digunakan dalam konstruksi tersebut. Jetavanaramaya memiliki luas sekitar 5,6 hektare, menjadikannya salah satu candi terbesar yang pernah dibangun.
Candi ini memiliki dinding tinggi yang mengelilingi kompleks candi tersebut.
Tikal merupakan salah satu candi kuno penting di peradaban Maya kuno dan salah satu situs arkeologi terbesar di Amerika Tengah. Candi Tikal mencakup area seluas sekitar 1,6 hektare.
Tikal merupakan salah satu kota paling berpengaruh bagi Suku Maya dan terbesar didirikan sekitar tahun 2000 SM. Kota itu terus berkembang selama berabad-abad.
Kota ini mencapai puncak kejayaannya pada abad ke-6 Masehi. Candi tersebut memiliki banyak bangunan megah yang dihiasi dengan relief dan ukiran khas Maya.
Salah satu bangunan paling mengesankan dan kontroversial di Moskow, Rusia, adalah Candi Christ the Savior (Kristus Juru Penyelamat) yang memiliki sejarah singkat namun bergejolak.
Awalnya, pembangunan candi ini dilaksanakan setelah kekalahan Napoleon, tetapi pihak konstruksi tidak menunda pembangunan sampai 1839.
Pada 1990, Gereja Ortodoks Rusia mendapat izin untuk membangun kembali sebuah katedral. Bangunan seluas 0,47 hektare ini selesai pada 2000 dengan desain arsitektur asli, tapi menggunakan bahan bangunan modern dengan luas.
Saint Sava adalah bangunan yang didedikasikan untuk pendiri Gereja Ortodoks Serbia. Pembangunannya dimulai pada 1985 dan selesai pada 2004. Saint Sava merupakan pelindung gereja dan pendidikan di Serbia yang memiliki peran penting dalam sejarah dan budaya negara itu.
Secara ukuran dan bentuk bangunan, candi ini biasanya disebut sebagai gereja. Luas bangunan ini mencapai 0,35 hektare.
Sebagai salah satu pusat destinasi wisata di Indonesia, Borobudur merupakan candi Buddha terbesar di dunia. Candi ini dibangun selama 75 tahun kisaran abad ke-8 atau 9 oleh Kerajaan Sailendra.
Candi yang berada di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, berbentuk stupa terbesar di dunia dan terdiri atas sembilan tingkat batu, termasuk tiga tingkat utama berbentuk persegi.
Borobudur memiliki luas sekitar 0,25 hektare atau 2.500 meter persegi. Candi Borobudur masuk Situs Warisan Dunia UNESCO sejak 1991.
Demikian deretan 10 candi terbesar di dunia beserta luas berikut fakta-fakta uniknya. Indonesia patut bangga karena Borobodur masuk di dalamnya.
Editor: Anton Suhartono