359 Nyawa Melayang, Sri Lanka Tangkap 58 Orang Diduga Pelaku Teror Bom
KOLOMBO, iNews.id - Pasukan keamanan Sri Lanka menangkap 18 tersangka baru yang diduga terkait dengan rentetan serangan bom Minggu Paskah (21/4). Kini jumlah korban serangan mematikan itu berjumlah 359 orang.
Juru bicara kepolisian, Ruwan Gunasekera, mengatakan para tersangka ditahan dalam operasi perburuan polisi. Pasukan keamanan menggunakan serangan untuk memburu para pelaku sejak serangan pada Minggu yang menewaskan lebih dari 359 orang.
"Berdasarkan informasi, kami menyerbu tiga lokasi dan menangkap 17 tersangka," kata Gunasekera, seperti dilaporkan AFP, Rabu (24/4/2019).
"Tersangka lain ditangkap di lokasi keempat."
Polisi mengatakan, sejauh ini mereka sudah menangkap 58 orang sejak Minggu kemarin.
Gunasekera mengatakan, serangan yang dilakukan polisi merupakan bagian dari operasi keamanan untuk melacak setiap orang yang terkait dengan serangan bom bunuh diri terhadap tiga gereja dan tiga hotel yang diklaim oleh kelompok Negara Islam.