7 Fakta Westminster Abbey, Ternyata Bukan Pemakaman Khusus Raja dan Ratu Inggris
3. Ratu terakhir mengunjungi Westminster Abbey saat menghadiri Thanksgiving untuk Pangeran Philip pada 29 Maret 2022.
4. Westminster Abbey juga menjadi tempat pernikahan Pangeran William dengan Kate Middleton pada 29 April 2011. Pangeran William kini menjadi pewaris takhta kerajaan yang bakal menggantikan Raja Charles III kelak.
5. Raja Inggris pertama yang dimakamkan di Westminster Abbey adalah Raja Edward pada 1066. Hingga tahun 1760, 13 raja Inggris dan empat ratu yang memerintah termasuk Elizabeth I, dimakamkan di sana.
6. Mary Queen of Scots juga dimakamkan di Westminster Abbey. George II merupakan raja terakhir yang dimakamkan di sana. Sejak itu pemakaman kerajaan dilakukan di Kapel St George, Kastil Windsor, atau di Frogmore, perkebunan yang bersebelahan dengan kastil.
7. Bukan hanya keluarga kerajaan, ada delapan perdana menteri dan sejumlah tokoh militer, seniman, dan tokoh terkemuka lain yang juga dimakamkan di Westminster Abbey. Bahkan tempat itu ada kompleks Pemakaman Prajurit Tidak Dikenal.
Editor: Anton Suhartono