Akhirnya! Jerman Dikabarkan Bersedia Kirim Tank Leopard 2 ke Ukraina
Rabu, 25 Januari 2023 - 06:13:00 WIB
Saat dikonfirmasi Reuters, juru bicara pemerintah, pejabat dari Kementerian Luar Negeri dan Kementerian Pertahanan Jerman juga menolak berkomentar.
Tank Leopard 2 saat ini menjadi salah satu senjata andalan berbagai negara NATO, terutama di Eropa. Akan tetapi, untuk memindahkannya ke Ukraina, negara-negara pengguna membutuhkan persetujuan Jerman selaku produsen tank tersebut.
Sebelumnya, Perdana Menteri Polandia, Mateusz Morawiecki, mengatakan negaranya dapat memasok tank Leopard 2 ke Ukraina, walau tanpa izin dari Berlin. Pengiriman tank tersebut diharapkan dapat menguntungkan Kiev melawan Rusia di medan perang.
Editor: Ahmad Islamy Jamil