Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Surat dari Prajurit Perang Dunia I Ditemukan di Pantai Australia, Isinya Bikin Merinding
Advertisement . Scroll to see content

Akibat Kekeringan, Ternak Sapi di Australia Terpaksa Makan Semangka

Rabu, 25 Juli 2018 - 07:28:00 WIB
Akibat Kekeringan, Ternak Sapi di Australia Terpaksa Makan Semangka
Ternak sapi di Australia makan semangka dan kulit karena kekeringan. (Foto: ABC News)
Advertisement . Scroll to see content

MELBOURNE, iNews.id - Saat kekeringan berlangsung terus-menerus, banyak peternak di Australia beralih ke sumber pakan pengganti untuk ternak mereka. Baru pekan lalu seorang peternak asal Negara Bagian Victoria, Australia, beralih ke semangka sebagai pakan ternaknya.

Pada Senin (23/7/2018) malam, seorang peternak di utara Negara Bagian New South Wales (NSW) menjemput pengiriman kulit jeruk.

Bagi manusia, kulit jeruk merupakan kandungan tambahan yang lezat untuk beberapa hidangan, dan peternak asal Gunnedah, Edward Hoddle, percaya bahwa sapinya juga akan menyukai asupan manis tersebut berdampingan dengan santapan kering biji kapas dan jerami.

"Dalam kekeringan Anda harus pragmatis dan kami menimbang semua pilihan. Kulit ini adalah makanan dari surga yang muncul dari belakang truk," katanya.

Sapi di Australia makan semangka. (Foto: ABC NEWS)

Keluarga tersebut memiliki kebun jeruk namun juga mengelola sekitar 700 ekor ternak.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut