Alasan Angela Merkel Tak Akan Maju Lagi sebagai Kanselir Jerman
"Tidak ada yang tahu."
Namun dia melihat hal itu sebagai tanda-tanda perubahan zaman dan indikasi perubahan demokrasi.
"Sistem demokrasi Barat, aturan hukum dan parlementerisme, sekarang berada di bawah tekanan," kata Schauble, merujuk pada kasus Inggris dan Brexit.
"Lihatlah apa yang terjadi di Inggris, asalnya parlementerisme modern. Keputusan paling penting abad ini dari Westminster ternyata sebuah referendum untuk keluar dari Uni Eropa. Gila," tuturnya.
Menurut Schauble, di seluruh Eropa saat ini terjadi perubahan besar, bahkan "perubahan tektonik" dalam tradisi demokrasi, terutama dengan munculnya "teknologi baru" yang merupakan guncangan bagi prosedur dan mekanisme komunikasi tradisional.
Namun, dia memuji masa kepemimpinan Merkel dan menyebutnya sebagai pemimpin Jerman yang luar biasa sukses.