AS Jatuhkan Sanksi ke Perusahaan Minyak Milik Negara Venezuela
Bolton juga mengimbau agar pasukan militer dan keamanan Venezuela menyetujui transfer kekuasaan yang damai, demokratis, dan konstitusional kepada presiden sementara Juan Guaido.
Sanksi-sanksi itu akan membekukan aset PDVSA di AS. Perusahaan dan warga negara AS dilarang bertransaksi bisnis dengan PDVSA.
Anak perusahaan PDVSA yang berbasis di AS, Citgo, yang menyuling minyak Venezuela dan menjual BBM dengan merek dagang Citgo di AS, akan terus beroperasi seperti biasa. Namun uang yang diperoleh Citgo akan dimasukkan ke rekening yang diblokir.
Menanggapi hal itu, Maduro mengatakan AS berusaha "mencuri" Citgo dari Venezuela.
"Saya sudah memberikan instruksi spesifik kepada pimpinan PDVSA agar melancarkan tindakan politik dan hukum di mahkamah Amerika dan internasional untuk mempertahankan properti dan aset Citgo," katanya, dalam tayangan televisi Venezuela.