AS Sebut Aktivitas China di LCS Ilegal, Begini Respons Kedubes di Washington
Pompeo mengingatkan China dengan Konvensi PBB tentang Hukum Laut di mana China merupakan salah satu negara yang menandatanganinya.
China mengklaim sebagian besar wilayah Laut China Selatan dengan mematok sembilan garis putus-putus berdasarkan peta tahun 1940-an.
Negara itu sudah membangun pangkalan militer di pulau-pulau buatan di perairan yang disengketakan untuk mendukung klaim mereka.
Mengomentari pernyataan Pompeo, China menyebut tuduhan pelanggaran hukum itu tidak dapat dibenarkan.
"Kami meminta AS bersungguh-sungguh menghormati komitmennya untuk tidak memihak soal kedaulatan wilayah, menghormati upaya negara-negara di kawasan untuk membuat Laut China Selatan damai dan stabil, serta menghentikan upaya untuk mengganggu dan menyabotase perdamaian dan stabilitas regional," demikian keterangan Kedutaan Besar China di Washington.
Disebutkan pula, AS berusaha menabur perselisihan antara China dengan negara yang berkepentingan dengan Laut China Selatan.
Editor: Anton Suhartono