Beri Selamat ke Prabowo, Xi Jinping Sebut Indonesia Tetangga yang Bersahabat
Lebih lanjut Xi yakin dua negara bisa memberikan contoh dalam hal solidaritas dan koordinasi dalam pembangunan terhadap negara-negara berkembang. Dengan begitu bisa memberikan lebih banyak manfaat bagi kedua bangsa serta memberikan dorongan kuat untuk mewujudkan kemakmuran dan stabilitas di kawasan dan global.
Berdasarkan hasil rekapitulasi Komisi Pemilihan Umum (KPU), pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka memperoleh 96.214.691 suara atau meraup 58,9 persen.
Di posisi selanjutnya pasangan nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar yang memperoleh 40.971.906 suara (24,95 persen). Kemudian pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD yang memperoleh 27.040.878 suara (16,47 persen).
Meski demikian pasangan Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud akan menggugat hasil pilpres ke Mahkamah Konstitusi (MK) terkait tuduhan kecurangan.
Editor: Anton Suhartono