Bukan Hanya Petani yang Demonstrasi, 1 Juta Dokter di India Mogok Kerja
Jumat, 11 Desember 2020 - 18:48:00 WIB
Sementara itu Kementerian AYUSH yang mempromosikan Ayurveda dan mengesahkan aturan tersebut, belum memberikan komentar.
Aksi mogok ini digelar di tengah protes jutaan petani India yang menentang undang-undang baru tentang perdagangan hasil pertanian.
Pemerintah meloloskan reformasi yang memungkinkan para petani menjual produk mereka di mana saja di India dan menghindari pasar yang dikelola negara.
Pertanian masih mendominasi perekonomian India dan membentuk blok politik yang kuat. Meski demikian, sektor tersebut mengalami krisis selama bertahun-tahun. Ribuan petani kecil bunuh diri dalam beberapa tahun terakhir, sebagian karena tak mampu melunasi utang.
Editor: Anton Suhartono