Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Prabowo Ucapkan Selamat Milad ke-113 Muhammadiyah
Advertisement . Scroll to see content

Di Hadapan Media Internasional, Putin Sebut Indonesia Berkembang Sangat Pesat

Kamis, 19 Juni 2025 - 10:40:00 WIB
Di Hadapan Media Internasional, Putin Sebut Indonesia Berkembang Sangat Pesat
Vladimir Putin menyampaikan pujian tinggi terhadap kemajuan Indonesia yang sangat pesat (Foto: AP)
Advertisement . Scroll to see content

ST PETERSBURG, iNews.id – Presiden Rusia Vladimir Putin menyampaikan pujian tinggi atas kemajuan Indonesia yang dinilainya sangat pesat. Hal itu diungkapkan dalam pertemuan dengan para pimpinan kantor berita internasional di sela Forum Ekonomi Internasional St Petersburg (SPIEF), Rabu (18/6/2025), sehari sebelum dijadwalkan bertemu Presiden RI Prabowo Subianto.

“Indonesia berkembang sangat pesat dan berubah menjadi salah satu negara besar dunia,” kata Putin, seperti dikutip dari Sputnik, dikutip Kamis (19/6/2025).

Pujian tersebut bahkan diulanginya beberapa kali dalam kesempatan yang sama. Putin menegaskan bahwa Indonesia kini menempati posisi penting dalam tatanan global.

“Indonesia berkembang sangat pesat, sangat pesat. Negara ini menjadi salah satu negara terbesar di dunia,” ujarnya, lagi.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut