Duh, Korut Tembakkan Roket Artileri saat Menhan AS Hegseth Berkunjung ke Perbatasan Korsel
Selasa, 04 November 2025 - 15:54:00 WIB
Selama kunjungannya Hegseth dan mitranya dari Korsel, Ahn Gyu Back, menegaskan kembali postur pertahanan gabungan yang kuat serta kerja sama erat antara kedua negara.
Menurut Hegseth, Korsel menghadapi lingkungan keamanan yang berbahaya. Meski demikian, kedua pejabat sepakat untuk tetap berpandangan jernih terhadap ancaman yang dihadapi.
Dia juga menilai, peningkatan anggaran pertahanan Korsel akan mempercepat kemampuan Negeri Gingseng untuk memperkuat keamanan dan pertahanan melawan Korut.
Presiden Lee mengatakan, negaranya akan menaikkan anggaran pertahanan pada 2026 sebesar 8,2 persen, menjadi 66,3 triliun won. Kenaikan itu merupakan angka terbesar dalam 6 tahun.
Editor: Anton Suhartono